Portalterkini.com, KEPRI-BINTAN – Pelaku Curanmor yang terjadi di Bintan berhasil diamankan Satreskrim Polres Bintan bersama Polsek Bintan Timur menangkap pelaku di Desa Numbing pada Selasa (23/11/21).
Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono, S.H., S.I.K., M.H. membenarkan bahwa anggota telah berhasil mengamankan pelaku curanmor yang terjadi di wilayah Gunung Kijang dan berhasil diamankan saat pelaku berada di Desa Numbing kecamatan Bintan Pesisir. Ujarnya
Pelaku yang berinisial DE yang juga merupakan DPO Polres Tanjungpinang karena pelaku merupakan Tahanan yang telah melarikan diri, pelaku berhasil diamankan setelah Polsek Bintan Timur menerima informasi terkait keberadaan DPO Polres Tanjungpinang tersebut dari masyarakat numbing, kemudian Satreskrim Polres Bintan Bersama Polsek Bintan Timur bergerak untuk mengamankan pelaku yang berada disalah satu rumah warga di Desa Numbing.
- Kawal Aspirasi Forum Komunikasi Honorer Aktif, Rombongan Tim DPRD Konawe Temui MenPAN-RB
- RDP Soal Pengumuman P3K, I Made Asmaya: “Semua Aspirasi yang Masuk akan Kita Kawal Bersama”
- DPRD Konawe Menerima Kunker dari Ketua DPRD Morowali, I Made Asmaya: “Potensi Pertanian di Morowali Sangat Menjanjikan”
- Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya Mengucapakan “Selamat Hari Amal Bhakti Ke-79 Kemenag”
- RAKERDA BPD ABUJAPI Sultra Tahun 2024 Berjalan Sukses, Polda Sultra: “Kami Mendukung Untuk Keamanan Industri”
Setelah dilakukan pemeriksaan pelaku juga mengakui bahwa pelaku telah melakukan Curanmor di wilayah Kecamatan Gunung Kijang, dan menjalankan aksinya dengan modus minta tolong terhadap korban untuk diantarkan ke salah satu PT yang berada di daerah Galang Batang, setelah diantarkan pelaku meminta izin untuk membawa motor dengan alasan korban membawa motor terlalu pelan, setelah berada di daerah yang sepi pelaku meminta korban untuk turun dari motor dengan alasan dompetnya terjatuh, namun korban tidak menuruti permintaan tersebut dan membuat pelaku geram akhirnya mengikut korban hingga jatuh dan membawa kabur kendaraan tersebut.
Saat ini Pelaku bersama barang bukti diamankan di Mapolsek Bintan Timur untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut
Sumber : Humas Polres Bintan