Lubuklinggau – Portalterkini.com, Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud menghadiri Akhirussanah dan melakukan Wisuda Siswa Siswi Sekolah Dasar Islam Terpadu Mutiara Cendekia (SDIT-MC) angkatan ke IV dan SMPIT-MC angkatan ke I berjalan khidmat dan sukses di Ballroom Hotel Dewinda, Sabtu (4/6/2022).
Bupati Ratna Machmud menyebutkan, kemajuan suatu bangsa sangat tergantung pada generasi penerusnya, termasuk siswa siswi SIT Mutiara Cendekia.
“Melalui momentum ini, saya berharap siswa siswi agar terus belajar dan belajar menggali ilmu pengetahuan sebagai bekal menghadapi tantangan hidup kedepannya sekaligus untuk meraih kesuksesan,” harap orang nomor satu di pemerintah Kabupaten Musi Rawas ini.

Bupati menyampaikan, berakhir nya pendidikan saat ini bukan berarti berakhir tugas menuntut ilmu. Akhirussanah ini baru sekedar menghantar anak – anak ke gerbang pendidikan selanjutnya.
“Jadilah generasi muda yang menguasai atau memiliki ilmu pengetahuan memadai, karena itu adalah bekal dimasa depan dalam menghadapi perkembangan teknologi yang semakin pesat saat ini,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu, juga rangkaian dengan pemberian reward kepada pelajar terbaik dengan berbagai kategori, Hingga penampilan musikalisasi puisi dan drama.
- Kawal Aspirasi Forum Komunikasi Honorer Aktif, Rombongan Tim DPRD Konawe Temui MenPAN-RB
- RDP Soal Pengumuman P3K, I Made Asmaya: “Semua Aspirasi yang Masuk akan Kita Kawal Bersama”
- DPRD Konawe Menerima Kunker dari Ketua DPRD Morowali, I Made Asmaya: “Potensi Pertanian di Morowali Sangat Menjanjikan”
- Ketua DPRD Konawe, I Made Asmaya Mengucapakan “Selamat Hari Amal Bhakti Ke-79 Kemenag”
- RAKERDA BPD ABUJAPI Sultra Tahun 2024 Berjalan Sukses, Polda Sultra: “Kami Mendukung Untuk Keamanan Industri”
Dalam kesempatan itu, kegiatan tersebut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan H. Riza Fahlevi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Lubuklinggau, Dian Chandera, dan Pembina Yayasan Pendidikan Pelita dan Taqwa, H. Firdaus Aziz.
Tak hanya itu, Kegiatan wisuda tersebut juga dihadiri dan disaksikan oleh Ketua Yayasan Pendidikan Pelita dan Taqwa, Hj. Ritno Trapsilowati, Direktur Pendidikan SIT Mutiara Cendekia, Umar Diharja. Serta Kepala Sekolah beserta dewan guru SDIT-MC dan SMPIT-MC dan orang tua siswa.
(Andi/Rls)