Portalterkini.com – Jakarta – Forum Advokasi Mahasiswa Hukum Indonesia Mendesak Kapolri untuk mengevaluasi Kinerja Kapolda Sultra dan Dirpolairud Polda Sultra atas insiden penembakan empat orang nelayan yang menewaskan 1 org dan 3 Kritis.
Sebagai pimpinan tertinggi Kepolisian di wilayah tersebut, Kapolda memiliki tanggung jawab untuk memastikan bahwa anggotanya bertindak sesuai dengan Standar Operasional Prosedur \”SOP\” sesuai hukum dan menjaga keamanan.
HUT Ke-78 PGRI, Bupati Konut Salah Satu Tokoh Penerima Anugerah Dwija Praja
Oleh karena itu, Kapolda dan Dirpolairud harus bertanggung jawab atas penembakan nelayan yang dilakukan oleh anggotanya dan memastikan bahwa tindakan hukum yang sesuai diambil terhadap pelaku penembakan tersebut, dimana dalam kejadian tersebut menghilangkan nyawa 1 orang nelayan dan 4 orang masih dalam keadaan Kritis.
Selain itu, Kapolda juga harus memastikan bahwa anggotanya mendapatkan pelatihan dan pemahaman yang baik tentang aturan penggunaan kekuatan, penggunaan persenjataan serta memastikan bahwa kejadian serupa tidak terjadi lagi di wilayah Polda Sultra.
Atas insiden penembakan tersebut, Famhi Sultra -Jakarta sangat mengecam dan meminta Bapak Kapolri untuk segera mengevaluasi Kinerja Kapolda Sultra dan Dirpolairud Polda Sultra sebagai pimpinan tertinggi di instansi tersebut.
PJ Bupati Harmin Ramba Akan Perbaiki 22 Jembatan Semi Permanen di Kecamatan Asinua – Latoma
Kami meminta Kapolri segera membentuk Tim untuk turun ke Sulawesi Tenggara agar kasus ini terang dan tidak terkesan ditutupi oleh pimpinan di Polda Sultra. Kabid propam Mabes Polri harus segera turun ke Sultra agar kasus ini segera terungkap dan menindak Oknum anggota Polri yang nakal dan tidak disiplin.
2 thoughts on “Famhi Sultra – Jakarta Desak Kapolri Evaluasi Kinerja Kapolda Sultra dan Dirpolairud Polda Sultra”
Comments are closed.